Japro Medika kembali dipercaya untuk membuat 4(empat) kaki palsu gratis bagi masyarakat kurang mampu yang kali ini dibiayai oleh Baznas Kebumen. 4 kaki palsu gratis ini semua adalah kaki palsu bawah lutut.
Dari 4 penerima kaki palsu tuna daksa tersebut , 2 orang sudah menerima dan 2 orang lagi pada tahap pengukuran. Menurut drh. Jatmiko pembiayaan kaki palsu ini berasal dari para Muzakki yang mempercayakan pembayaran zakatnya kepada Baznas Kebumen. drh Jatmiko juga berharap para penerimma kaki palsu dapat lebih produktif lagi dan lancar dalam melaksanakan kegiatan sehari-harinya.
Baca juga: Pembagian Kaki Palsu Gratis dari IZI Yogyakarta Bersama Japro Medika
Menurut salah satu orang yang merupakan penerima kaki palsu, Nur Hadi , yang tidak mempunyai kaki karena amputasi sejak tahun 2004 ini mengatakan sangat gembira dan bahagia sekali sudah memiliki kaki palsu dan lebih semangat lagi dalam bekerja dan berkarya.
Sebagaimana diketahui kami juga aktif dan rutin menjalin kerjasama dengan yayasan, lembaga, instansi, atau perorangan yang ingin menjadi donatur pembuatan kaki palsu bagi para penyandang disabilitas.
Berikut ini video liputan Kebumen TV tentang pembagian kaki palsu gratis.
Baik sahabat Japro Medika, itulah sedikit artikel tentang pembagian kaki palsu gratis bersama Baznas Kebumen. Anda dapat berkonsultasi sepuasnya dengan kami, CV Japro Medika melalui saluran yang ada seperti WA, Telepon, SMS, Email dll. Dengan senang hati kami akan melayani Anda.
Leave a Reply